
Sistem Informasi
Mencerdaskan generasi yang Aktif
dalam Teknologi & Bisnis .

Teknologi yang semakin berkembang pesat dari masa ke masa menjadi tantangan bagi masyarakat Indonesia saat ini. Perkembangan tersebut juga berdampak terhadap semua bidang kehidupan seperti ekonomi, sosial, budaya, kesehatan, pendidikan, dan banyak bidang lainnya.
Program studi S1 Sistem Informasi berdiri pada tahun 2018, namun mulai operasional perkuliahan pada tahun 2019. Meskipun prodi sistem informasi masih tergolong baru akan tetapi sudah memperoleh Akreditasi "Baik" pada tahun 2021. Hal ini menjadi awal yang baik untuk mengembangkan program studi ke depannya untuk mencapai harapan menjadi program studi yang memiliki Akreditasi Unggul.
Visi
"Menjadi program studi yang mampu menciptkana generasi Socio Technopreneur berbasis nilai Islam berkemajuan serta berwawasan internasional dalam mendukung terwujudnya ekonomi kreatif dimasa mendatang"
Misi
1. Menyelenggarakan pendidikan dan proses pembelajaran yang berkualitas sesuai dengan kurikulum terkini serta adanya link dan match dengan dunia industry
2. Melakukan program penelitian dalam mewujudkan ekonomi kreatif yang inovatif dan berkontribusi bagi pengembangan Sistem Informasi
3. Ikut berperan aktif dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat dan kewirausahaan di bidang Sistem Informasi
4. Berperan aktif dalam kegiatan Al Islam Kemuhammadiyahan
JAJARAN PIMPINAN
